
Rekomendasi Kamera Action Murah – Ingin mulai membuat video tapi belum punya kamera? Membeli satu unit kamera action adalah salah satu solusi yang bagus. Kamera ini cenderung lebih murah dibandingkan kamera profesional. Di artikel ini juga terdapat rekomendasi kamera action murah dengan kualitas yang tidak murahan.
Action camera lebih cocok untuk Anda yang ingin membuat konten di outdoor. Contohnya konten motovlog, konten-konten olahraga, hiking, diving, dan sebagainya. Pasalnya. Kamera ini ringan dan mudah dibawa ke mana pun.
Contents
Rekomendasi Kamera Action Murah
Seperti barang elektronik lainnya, kamera action yang beredar di pasaran terdiri dari kelompok harga yang berbeda-beda. Kali ini yang akan dibahas adalah kamera action dengan harga murah. Produk-produknya sangat cocok untuk pemula yang memiliki budget minim untuk membeli kamera.
Berikut ini beberapa rekomendasi kamera action dengan harga murah yang layak dibeli di tahun 2021. Simak sampai akhir.
1. SJCAM M10
Rekomendasi yang pertama datang dari brand bernama SJCAM, lebih tepatnya tipe M10. Ukuran kamera ini terbilang sangat kecil dan bisa digenggam oleh tangan orang dewasa. Meski kecil, kamera ini sudah dilengkapi dengan layar LCD berukuran 1,5 inci.
Anda dapat menggunakan layar tersebut untuk melihat preview ketika tengah merekam video. Selain itu, layar ini juga membantu ketika pengguna sedang melakukan pengaturan.
Sensor kamera yang dimiliki oleh SJCAM M10 adalah 12 Pixel. Kamera mungil ini mampu menghasilkan video dengan resolusi maksimal 1080p dengan frame rate 30 FPS. SJCAM M10 dibanderol dengan harga sekitar 1,1 juta rupiah.
2. SJCAM SJ4000 Wi-Fi
SJCAM memiliki banyak sekali produk action camera yang murah. Tak heran kalau di urutan kedua ini juga ditempati oleh salah satu produknya, yaitu SJCAM SJ4000 Wi-Fi. Persis seperti namanya, perangkat ini sudah memiliki Wi-Fi sehingga bisa dihubungkan dengan smartphone.
Jika dilihat sekilas, desain SJ4000 Wi-Fi ini sangat mirip dengan Gopro. Sayangnya, sensor kamera yang disematkan pada perangkat ini hanya 5 MP. Meski begitu, Anda tetap bisa merekam video dengan resolusi HD atau 1080 30 FPS.
Untuk harga jual, tipe SJ4000 ini sama seperti kamera yang pertama, yaitu sekitar 1,1 juta rupiah.
3. SJCAM SJ5000
Masih dari SJCAM, kali ini ada SJ5000 yang spesifikasinya lebih tinggi dibandingkan tipe sebelumnya. Sensor yang dipakai pada kamera ini adalah CMOS 14 MP. Dengan besarnya sensor, video yang dihasilkan oleh SJ5000 ini tentu lebih maksimal.
SJ5000 juga sudah dilengkapi dengan layar. Tidak tanggung-tanggung, layar yang dipakai di perangkat ini punya kualitas gambar UltraHD sementara ukurannya adalah 2 inci. Sayangnya, layar ini masih belum dibekali teknologi touchscreen..
Jika ingin memiliki SJCAM SJ5000, Anda harus menyiapkan dana kurang lebih 1,6 juta rupiah. Harganya memang lebih tinggi dibanding 2 produk SJCAM sebelumnya, namun kualitas yang diberikan tentu jauh lebih baik.
4. Polaroid Cube
Polaroid Cube memiliki bentuk seperti kubus atau dadu. Warna-warnanya juga sangat lucu. Kamera kecil ini dibekali dengan sensor 6 MP. Lensa yang dipakai adalah jenis wide angle dengan sudut 124 derajat.
Lensa wide angle memungkinkan pengguna menangkap video dan foto dengan jangkauan yang lebih luas.
Untuk segi penyimpanan, Polaroid Cube menggunakan kartu MicroSD yang bisa support hingga kapasitas 32 GB. Kamera action ukuran mini ini hadir dalam dua varian, yaitu Wi-Fi dan non Wi-Fi. Untuk varian Non Wi-Fi bisa dibeli mulai dari harga 1,3 juta rupiah.
5. Brica B-Pro 5 Alpha Edition
Kebanyakan kamera action yang diproduksi oleh Brica memiliki desain yang sangat mirip dengan produk Gopro. Salah satunya adalah tipe B-Pro 5 Alpha Edition yang masuk dalam rekomendasi kamera action murah.
Kamera ini menggunakan sensor CMOS sebesar 5 MP dan dapat menghasilkan video 1080p 30 FPS. Brica B-Pro 5 Alpha Edition ini dijual dengan harga sekitar 1,5 juta rupiah. Dalam paket penjualannya sudah terdapat mounting multifungsi, housing waterproof, dan berbagai kelengkapan lainnya.
6. Xiaomi Yi
Siapa sih yang tidak kenal dengan produk action camera dari Xiaomi ini? Ya, namanya adalah Xiaomi Yi. Desainnya juga dibuat mirip dengan Gopro namun punya pilihan warna yang mencolok seperti kuning.
Sensor yang digunakan di kamera ini adalah CMOS 16 MP dilengkapi dengan processor Ambarella A7LS yang mampu menghasilkan video 1080p 30 FPS. Kamera ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu 1 juta hingga 1,5 juta rupiah.
7. SK-M10
Kembali ke action cam berukuran mini, kali ini ada SK-M10 yang berbentuk cube. Meski mini, lensa kameranya sudah menggunakan sensor sebesar 12 MP. Video yang dihasilkan sama seperti sebelumnya, yaitu memiliki resolusi 1080p dan frame rates 30 FPS.
Dilengkapi dengan layar sebesar 1,5 untuk mempermudah operasional. Kamera seharga 500 ribuan ini juga sudah menyertakan housing waterproof dalam paket penjualannya.
8. Sbox S-One 4K II
Di urutan ke-8 ada action cam 700 ribuan bernama Sbox S-One 4K II. Seperti namanya, kamera yang satu ini mampu menghasilkan video dengan resolusi 4K 30 FPS. Sensor yang dipakai juga tidak main-main, yaitu Sony Exmor-R 21 MP.
Sbox S-One 4K II ini dilengkapi dengan layar 2 inci untuk mempermudah setting dan preview video selama perekaman. Baterainya 1050 mAh cukup bisa diandalkan kegiatan sehari-hari. Namun sebaiknya Anda tetap membawa baterai cadangan.
Rekomendasi kamera action murah di atas terdiri dari produk yang harganya mulai dari ratusan ribu rupiah hingga 1 jutaan. Spesifikasi yang diberikan juga berbeda-beda. Apakah Anda akan membeli salah satu dari 8 rekomendasi tersebut?